jangan biarkan beli disembarang orang..
hari ini saya pengen ngasih tau resep kue yang gampang banget ni, putu ayu kue beraroma pandan dan terdapat kelapa parut uda diatasnya :D
Bahan Kue Putu Ayu :
- Tepung terigu, 150 gram
- Gula pasir, 200 gram
- Telur ayam, 2 butir
- Santan kental, 200 ml
- SP, 1 sendok teh
- Pewarna pandan , secukupnya
- vanili 1 bks
- Kelapa muda parut 100 gram dan taburi garam secukupnya setelah itu beri sagu(tepung tapioka) 1sdm aduk hingga rata
- Kocok telur, gula pasir dan SP hingga mengembang dan putih. Kemudian masukkan terigu. Aduk rata.
- Tuang santan sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata.
- Masukkan pewarna hijau, aduk rata.
- Masukkan kelapa pada dasar cetakan sambil sedikit ditekan agar padat.
- Tuang adonan putu ayu hingga cetakan penuh.
- Setelah itu kukus kue 15 menit samapi 20 menit .
makanan yang gampang, murah meriah dan enak :D
selamat mencoba :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar